BatangDaerahJawa TengahUncategorized

Polres Batang Gelar Apel Siaga, Kerahkan 600 Personel Guna Amankan Pemilu 2024

Polres Batang menggelar Apel Siaga Pergeseran Pasukan Kesiapan Pengawalan Pendistribusian Logistik Pemilu 2024, Selasa(13/2/2024).

RADARBAHUREKSO.COM, Batang – Polres Batang menggelar Apel Siaga Pergeseran Pasukan Kesiapan Pengawalan Pendistribusian Logistik Pemilu 2024 Wilayah Kabupaten Batang, di Alun-Alun Batang, Kabupaten Batang, Selasa (13/2/2024).

Polres Batang AKBP Nur Cahyo Ari Prasetya mengatakan, pengamanan yang akan dilakukan menggunakan strategi 2 pola yakni lokasi 16 TPS dijaga 2 polisi dibantu 23 Linmas.

“Jumlah petugas yang akan dikerahkan terdiri dari 231 personel Polres Batang, 93 personel dari Polda Jawa Tengah, 42 personel TNI Kodim 0736 Batang, 49 personel dari TNI Batalyon Arhanud Semarang, serta 5.138 personel Linmas Kabupaten Batang yang akan mendukung pengamanan di TPS di wilayah Kabupaten Batang,” jelasnya.

Dalam pengamanan Pemilu 2024 ini totalnya ada 600-an personel yang disiagakan, 231 polisi, dan 7 personel TNI di setiap Polsek, sehingga total mencapai 91. Polres Batang juga mendapatkan BKO dari Polda Jateng, dengan 2 polisi untuk 16 TPS yang dibantu 32 Linmas.

“Kemudian, kami menyiapkan Satgas preventif salah satunya pasukan quick respon apabila ada kendala Kamtibnas umum langsung bergerak, serta tetap ada pasukan yang standby di masing-masing polseknya,” terangnya.

Kecepatan respon ini yang menjadi gerakan pertama untuk hadir melakukan mitigasi jika ada kejadian terjadi.

Ia juga menyebutkan, titik daerah rawan di Kabupaten Batang ada di wilayah Desa Klidang Lor dan Klidang Wetan yang sering terjadi bencana banjir, makanya perlu perhatian khusus.

Selain itu, lanjut dia, untuk wilayah dataran atas seperti Desa Pranten mudah-mudahan aman tidak terjadi longsor karena beberapa waktu lalu sempat terjadi.

“Melihat kondisi cuaca hari ini, mudah-mudahan pendistribusian logistik akan aman tidak terjadi kendala hingga di TPS nanti,” harapnya.

Sementara itu, Penjabat (Pj) Bupati Batang Lani Dwi Rejeki mengatakan, bahwa arahan dari Forkopimda Kabupaten Batang semua petugas pengamanan diharap menjaga kesehatan sampai selesai.

Pengamanan yang dilakukan wilayah masing-masing terutama di TPS harus dipastikan tidak terjadi apa-apa.

“Mudah-mudahan proses jalannya Pemilu 2024 besok saat pencoblosan bisa berjalan lancar dan damai hingga terpilihnya pemimpin Indonesia ini,” ujar dia.

RED

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button